Visi Misi Desa

:Visi Desa Ngidiho adalah :

“Memperkuat Eksistensi Pemberdayaan Di desa Ngidiho Dalam Proses Pembangunan Demi Mewujudkan Cita-cita Dan Amanat UU Untuk Mencapai Desa Mandiri”

 

Misi Desa Ngidiho Adalah :

Selanjutnya visi tersebut dijabarkan dalam misi yang pada hakekatnya diarahkan untuk mendukung terwujudnya visi enam tahun kedepan, dengan tujuan agar tercipta kesinambungan arah pembangunan yang diinginkan. Misi yang dirumuskan Desa Ngidiho untuk mengemban pencapaian visi selama enam tahun yang akan datang adalah sebagai berikut :

  1. Mewujudkan pemerintahan yang transparan,akuntabel dan partisipatif
  2. Mendorong terwujudnya kehidupan masyarakat desa Ngidiho yang aman damai dan tentram
  3. Mendorong terwujudnya kehidupan keagamaan yang harmonis dan saling menghargai sesama warga masyarakat desa Ngidiho
  4. Mendorong kehidupan sisi sosial budaya yang sehat dan dinamis
  5. Mendorong terbentuknya sistem lembaga adat dan budaya di desa Ngidiho
  6. Meningkatkan dan mengembangkan infra struktur dan Supra struktur wilayah desa, dusun dan RW/RT secara profesional
  7. Mengembangkan sumber daya alam secara optimal dan berkelanjutan
  8. Meningkatkan penguatan tata kelola badan usaha milik desa (BUMDES) Secara transparan.
  9. Merefitalisasi kembali pengembangan tata kelola pasar sebagai aset desa Ngidiho kecamatan galela barat.
  10. Melakukan penguatan kapasitas aparatur desa baik kaur, dusun, RW/RT Demi menciptakan pemerintahan yang baik (Good Governence) Dan pemerintahan yang bersih (Clean Governence)
  11. Mengembangkan ekonomi kerakyatan bebasis sumberdaya lokal
  12. Menyediakan sarana dan prasarana olahraga yang memadai
  13. Penataan detail kawasan tata ruang wilayah desa Ngidiho sebagai ibu kota kecamatan